Peraturan Group TQ Selama Ramadhan
BismiLLaahir rahmaanir rahiim
Assalaamu'alaikum wrwb.
Seri Ramadhaniyah TQ ini dibuat untuk membantu mengawal program Ramadhaniyyah (ke-Ramadhan-an) di group TQ masing-masing.
Kita berharap kepada ALLaah swt dengan pengawalan ini bisa ikut membantu diri kita sendiri dan semua anggota group-nya untuk terus terpacu meraih keutamaan-keutamaan Ramadhan dengan jiddiyyah dan mujahadah (ber-sungguh-sungguh dan berjuang) dalam rangka:
- Tazkiyyah (pembersihan),
- Taqwiyyah (penguatan),
- Himaayah (perlindungan),
- Mu'aalajah Dazatiyyah (terapi diri).
___
1. Penting di-awal-awal untuk mengingatkan Peraturan Khusus Ramadhan.
2. Yang digabungkan di sini sebagai Admin sekaligus petugas khusus (dan boleh menunjuk rekan lain sebagai petugas khusus)
3. Petugas Khusus, bertugas mengingatkan hal-hak yang terkait dengan keutaman-keutamaan amal-amal tertentu di Ramadhan. Baik itu ayat Al-Quran, Hadits maupun berupa ucapan salafush shalih, para ulama, kisah-kisah tauladan (khususnya terkait Ramadhan).
4. Hadits-hadits hingga kisah-kisah itu agar disertai sumber periwayatannya yang jelas.
5. Jika mendapatkan hal-hal yang bisa di-postingkan di group masing-masing maka harap di sampaikan di group ini dulu.
6. Postingan (Reminder) Admin/petugas khusus di group masing-masing tidak dibatasi oleh waktu-waktu yang ada di Peraturan Khusus.
7. Reminder diposting pada jam-jam yang sangat dibutuhkan untuk mengingatkan, contoh:
* Keutamaan-keutamaan sahur (sebelum sahur),
* Keutamaan-keutamaan tilawah Al-Quran, berdoa, berdzikir, bersholawat (menjelang subuh, dzhuhur, ashar, maghrib, isya)
* Khusus keutamaan tarawih disampaikan sebelum maghrib dan sebelum Isya.
* Keutamaan ifthar (berbuka puasa) disampaikan sesudah ashar - sebelum maghrib.
* Keutamaan amal-amal sunnah lainnya seperti, shloat dhuha, shodaqoh, serta adab-adab shoum (boleh disampaikan menyesuaikan waktunya).
8. Setiap menyampaikan reminder, selalu ditulis awalnya dengan:
REMINDER (tidak untuk dikomentari/dibahas)
9. Dan untuk optimalnya program Ramadhaniyyah, silakan saling berbagi di sini,
* masukan-masukan lainnya,
* materi-materi yang bisa diposting di group masing-masing,
* dan lain-lain yang dibutuhkan.
Wassalaamu'alaikum wrwb.
H. Riyadh Rosyadi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar